Return to site

PT Equityworld | The Fed Bikin Kejutan, Harga Emas Hari Ini Menuju Rekor Lagi

PT Equityworld | The Fed Bikin Kejutan, Harga Emas Hari Ini Menuju Rekor Lagi

PT Equityworld | The Fed Bikin Kejutan, Harga Emas Hari Ini Menuju Rekor Lagi

PT Equityworld | Hari ini harga emas global bergerak naik setelah kemarin ditutup menguat signifikan kemarin ketika bank sentral Amerika Serikat, The Federal Reserves/The Fed secara tiba-tiba memangkas suku bunga acuan.

Pada perdagangan Rabu (4/3/2020), harga emas dunia di pasar spot masih melanjutkan penguatan dengan apresiasi 0,29% ke level US$ 1.644,25/troy ons. Kemarin harga emas spot melesat 3% dalam sehari merespons pemangkasan suku bunga oleh bank sentral AS.

Pasar keuangan dikejutkan oleh langkah The Fed yang memangkas suku bunga The Federal Fund Rates secara tiba-tiba. Tak tanggung-tanggung, Federal Fund Rates dipangkas sampai 50 bps.

Penyebab pemangkasan Federal Fund Rates ini tak lain dan tak bukan adalah untuk meredam dampak yang ditimbulkan oleh wabah virus corona yang sudah dua bulan ini menginfeksi dunia.

"Fundamental ekonomi AS tetap kuat. Namun virus corona menciptakan risiko bagi aktivitas ekonomi. Adanya risiko ini disertai dengan tujuan untuk menciptakan lapangan kerja yang maksimal serta menjaga stabilitas harga, Federal Open Market Committee memutuskan untuk menurunkan Federal Fund Rates sebesar 0,5 poin persentase menjadi 1% - 1,2%" sebut keterangan tertulis The Fed.