Return to site

Equity World | IHSG Melemah Tertekan Bursa Global

Equity World | IHSG Melemah Tertekan Bursa Global

Equity World | IHSG Melemah Tertekan Bursa Global

Equity World | Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona negatif pada perdagangan Rabu Siang hari ini.

IHSG dibuka melemah ke level 5.817,13 dan terus turun ke level 5.795,05 pada penutupan sesi I. Sebelumnya pada perdagangan Selasa, IHSG sempat ditutup menguat. 

Pelemahan IHSG sejalan dengan bursa saham global yang mayoritas juga melemah hari ini. Di Asia, indeks Nikkei 225 Jepang terkoreksi 1,40 persen, lalu indeks Strait Times Singapura yang melemah 0,41 persen, diikuti Indeks Hang Seng Hong Kong turun 0,30 persen. 

Mengutip dari Republika, Analis dari Phillip Sekuritas Indonesia menyebut indeks saham Asia pagi ini dibuka turun mengikuti pergerakan indeks saham utama di Wall Street. Sejak semalam, ketiga indeks utama juga mencatatkan penurunan sejak dua hari beruntun.

"Penurunan tajam harga saham di sektor Telekomunikasi serta data Housing Starts yang keluar lebih buruk dari estimasi berhasil membayangi sentiment positif dari rilis laporan keuangan dari emiten besar di sektor ritel seperti Walmart, Home Depot dan Macy’s," tulis Phillip Sekuritas Indonesia dalam risetnya, Rabu 19 Mei 2021.

Di sisi lain, Investor juga tengah menanti pernyataan Menteri keuangan AS Janet Yellen di depan Kamar Dagang AS mengenai manfaat dari pajak korporasi yang lebih tinggi. 

Apa yang terjadi dengan kondisi geopolitik Israel dan Palestina akhir akhir ini juga akan mempengaruhi investor dalam berinvestasi.

"Dari sisi risiko geopolitik, kekhawatiran atas konflik Israel – Palestina turut menambah rasa tidak nyaman investor," tulis riset.