PT Equity World | Bursa Asia Pasifik beragam (mixed) pada perdagangan Senin pagi (22/11/2021) karena investor menantikan rilis suku bunga pinjaman acuan terbaru Tiongkok.
Di Jepang, Nikkei 225 turun 0,6%, sementara indeks Topix melemah 0,69%. Di Korea Selatan, Kospi menguat 0,8% karena saham industri papan atas Samsung Electronics melonjak lebih 4%.
Bursa Asia bervariasi dengan kecenderungan melemah di pagi ini (22/11) | PT Equity World
Saham Australia S&P/ASX 200 turun 0,62%. Indeks MSCI dari saham Asia Pasifik di luar Jepang diperdagangkan 0,04% lebih rendah.
Suku bunga pinjaman 1 tahun terbaru Tiongkok akan diumumkan pada pukul 09.30 Senin waktu Hong Kong.
Investor juga akan memantau saham perusahaan teknologi Tiongkok Alibaba, Baidu, dan JD.com yang terdaftar di bursa Hong Kong setelah mereka termasuk di antara perusahaan yang didenda regulator pasar Tiongkok karena diduga melanggar Undang-Undang Anti-Monopoli.
Mata uang dan minyak
Indeks dolar AS, yang melacak greenback terhadap mata uang lainnya berada di 96,124 setelah pemantulan baru-baru ini dari sekitar 95,6.
Yen Jepang diperdagangkan pada 114,02 per dolar, lebih kuat dari 114,5 minggu lalu. Dolar Australia ditransaksikan pada 0,7235 setelah turun dari atas US$ 0,735 minggu lalu.
Harga minyak melemah di jam perdagangan Asia. Patokan internasional minyak mentah berjangka Brent turun 0,87% menjadi US$ 78,20 per barel. Sementara minyak mentah berjangka AS melemah 0,79% menjadi US$ 75,34 per barel.